Prodi Biologi Selenggarakan Workshop Integrasi Keislaman dalam Kurikulum Biologi


Prodi Biologi Fakultas Sains dan Teknologi menyelenggarakan workshop bagi dosen dalam lingkungan Prodi Biologi pada tanggal 15 April 2019 pukul 14.30-17.00 Wib di ruang rapat dekan FST UIN Ar-Raniry. Pemateri yang dihadirkan merupakan Guru Besar Biologi Sel dan Molekuler Unsiversitas Brawijaya Malang.

Ketua Prodi Biologi dalam laporan dan sambutannya mengatakan jumlah peserta sebanyak 9 orang dosen. Tujuan diadakan kegiatan ini adalah mengevaluasi kurikulum Prodi Biologi yang telah berjalan dalam kesesuaian dengan integrasi keislaman.

Pemateri memberikan pengantar mengenai esensi Islam adalah agama pengetahuan. Dimana fenomena sains diawali dengan ketidakpercayaan. Ketidakpercayaan dalam formulasi hipotesis menuntut proses menemukan kesimpulan dan  menuntun manusia untuk menemukan hidayah-Nya. Logika dalam islam menjaga konsistensi dengan tidak terdapat konflik antara satu ayat dengan lainnya.

Pemateri juga memberikan langkah-langkah dalam mengintegrasikan keislaman dalam konsep ilmu Biologi daintaranya : 1) menuliskan rinci dalam naskah akademik (kurikulum) hal-hal mendasar seperti aktivitas mempelajari biologi dengan diawali syahadat, menanamkan bahwa belajar biologi adalah ibadah; 2) sebaiknya mengembangkan aktivitas Tri Dharma Perguruan Tinggi dengan melakukan penelusuran mendalam mengenai fenomena yang dijelaskan dalam Al-Qur’an dan membedah tafsir; 3) mengaitkan fenomena sains dan teknologi dengan koridor tidak membuat kerusakan di muka bumi; 4) menyusun rinci dan mengevaluasi matriks mata kuliah dengan kompetensi lulusan berkelanjutan.

Beberapa pertanyaan dilontarkan oleh peserta sehingga diskusi berlangsung dua arah. Peserta juga diberikan kesempatan dan didampingi dalam menyesuaikan kembali naskah akademik kurikulum terintegrasi. Hal ini menjadi output kegiatan.

Tidak ada komentar